Informasi SMW Batam

Rabu, 14 Maret 2018

Keindahan kodrati seorang manusia


Keindahan kodrati seorang manusia
Oleh Bu Binyu Mettalina Chu, A.Md.


Sebuah foto  tentang terwujudnya keindahan kodrati seorang anak yg membuat saya selalu tersenyum☺

Lagi - lagi Steven menampakan fenomena yg sungguh menghangatkan kalbu.
Anak ini benar-benar telah hidup dalam kehidupan di SMP. Sudah beberapa kali dia menggugah hati saya dgn sikap baiknya.

Cerita terakhir ini benar - benar membuat saya tersenyum dan semakin sayang padanya. Ank ini sejak SD sudah suka bantu di soundsystem. Dan semenjak naik SMP dia benar -benar lebih menguasai perangkat soundsystem. Bukan hanya menguasai tapi malah selalu bekerja labih dan penuh perhatian.

Waktu bantu-bantu vihara, dia mendapatkan ada speaker di Auditorium yang tdk dipakai. Lalu dia pun minta izin sama Shi hai utk di pindahkan ke GOR sekolah. Saat saya melihat speaker yg sdh dipasang, dia langsung bilang: Bu ini speaker yg lebih  bagus dari yg kita miliki. Sy bertanya kamu ambil darimana. Dia pun bilang ambil dari Auditorium, tapi sudah permisi dan meminta izin kebetulan juga memang sudah tdk dipakai lagi. Daripada letak di sana saja lebih baik dimanfaatkan untuk sekolah.

Hanya seorang anak pelajar kelas 9 pun bisa memiliki perhatian lebih begini ini ,benar-benar sangat bersyukur dan berterima kasih ( 很感恩 )

Ternyata Steven tidak berhenti di sana, kemarin  waktu dia masuk ke ruang Admin , matanya pun melirik  melihat perangkat audio di sudut yg sudah hitungan tahun terbengkalai. Dia pun mengambil utk diutak atik. Pak Ming bilang speaker Bu.Binyu yg di ruang guru kan sudah jelek, kamu gantikanlah dgn ini. Dia segera bergerak cepat, saat mendptkn salah satu speaker audio yg rusak, dia pun minta izin utk dibawa plg perbaiki sendiri.

Kemarin saya hanya mendapatkan informasi speaker di ruang guru akn diganti. Tapi saya benar -benar tdk menyangka dibuat sebagus dan serapi ini. Saya tdk perlu utak atik lagi, krn Steven menyusunnya dgn cara cukup memasang satu colokan, dan semua sdh siap dioperasi. Dia tahu kami setiap senin hingga kamis pagi akan bernyanyi bersama, maka dia pun membuat pengoperasian sound system menjadi semakin mudah. 真的很贴心。

Prestasi keindahan dari sikap prilaku yg baik lebih menyentuh hati saya daripada sekadar prestasi akademis, karena prestasi keindahan perilaku baik barulah benar - benar memberikan manfaat pada kehidupan nyata☺

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hanya butuh 1 menit untuk membaca

kita tinggal di ?
kita hidup di ?
kita bisa makan karena ada ?
kita bisa minum karena ada ?
jawabannya adalah bumi ☺

Bumi yg indah ini penuh dengan berbagai pemandangan alam yg indah tetapi keindahannya tdk akan kita lihat lagi, jika keindahan itu kita rusak dan tidak kita jaga.

sama juga dengan berbagai hasil bumi dan sumber daya alam yg ada, jika tdk kita jaga dan hargai semuanya tentu juga akan hilang dan tdk akan bisa kita nikmati lagi.

oleh sebab itu kita harus saling mengingatkan supaya pikiran, ucapan dan perbuatan kita selalu terjaga dengan baik. kalau pikiran, ucapan dan perbuatan terjaga dengan baik tentu kebijaksanaan akan berkembang. Dengan begitu kebijaksanaan hati untuk menjaga bumi, merawat bumi tentu menjadi ada.

mari kita jaga bumi ini
dengan begitu kehidupan kita tetap bertahan ☺

☺ terima kasih sudah baca , like, berkomentar dan share

Pancadhamma

lima kewajiban kita

1. Menyayangi semua bentuk kehidupan ( Metta-karuna )
2. Suka berdana atau bersedekah
3. Berpuas hati
4. Berbicara Jujur
5. Menjaga penyadaran dengan tidak mencoba narkoba dan miras